Sabtu, 28 Mei 2016

Pelaksanaan Karnaval Dalam Rangka Menyongsong PPDB Tahun Ajaran Baru




PULOKULON – Tahun ajaran 2015/2016 sebentar lagi akan segera berakhir. Kegiatan Ujian Sekolah/Madrasah (US/M) untuk siswa-siswi kelas 6 telah selesai dilaksanakan. Dan pada bulan Juli 2016 nanti sekolah-sekolah dari tingkat SD sampai dengan SMU akan mengawali tahun pelajaran baru 2016/2017. Tiap-tiap sekolah di seluruh penjuru tanah air akan melaksanakan kegiatan Penerimaan Penerimaan Peserta Didik (PPDB). Beragam cara pelaksanaan PPDB yang dilaksanakan. Mulai dari penyebaran brosur-brosur ke setiap tempat-tempat umum, bahkan tak jarang sekolah melaksanakan promosi dengan memberikan janji membebaskan uang gedung, program karyawisata gratis sampai dengan pembagian seragam dan kaos olahraga baru gratis bagi calon siswa baru. Namun, ada pula cara unik yang dilakukan sekolah. Salah satunya yang dilaksanakan di sekolah kami yaitu SDN 2 Tuko.
Pada hari ini, Minggu tanggal 29 Mei 2016 siswa-siswi SDN 2 Tuko melaksanakan karnaval atau pawai mengelilingi desa dengan diiringi Tim Drumband. Seluruh siswa melaksanakan pawai dengan berkeliling sambil menunjukkan kreativitas seni Drumband dengan menyajikan beberapa lagu-lagu wajib dan perjuangan serta beberapa lagu modern. Kegiatan karnaval ini dipimpin oleh seluruh bapak dan ibu guru SDN 2 Tuko. Pelaksanaan kegiatan ini dikandung maksud untuk menyongsong PPDB Tahun ajaran 2016/2017. Diharapkan  setelah pelaksanaan kegiatan karnaval ini, masyarakat akan lebih tertarik untuk mendaftarkan putra-purinya di sekolah kami ini.





Jumat, 27 Mei 2016

Aplikasi Bel Sekolah Terbaru



Bel sekolah digunakan  untuk menandai saat masuk(dimulai pelajaran), istirahat, ataupun jam pulang sekolah. Ada sekolah yang masih menggunakan lonceng dan ada pula sekolah yang telah menggunakan bel listrik. 
Sesuai dengan kemajuan tenologi informasi saat ini, beberapa sekolah mulai memodifikasi bel sekolah tersebut dengan menciptakan berbagai aplikasi bel sekolah sehingga lebih praktis. Layaknya alarm yang telah diset pengaturan waktunya, sehingga bel sekolah akan berbunyi secara otomatis menyesuaikan waktu-waktu yang kita kehendaki. Demikian pula dengan nada dering bel dapat dimodifikasi sesuai dengan keinginan, misalnya dengan menggunakan lagu-lagu wajib atau lagu-lagu perjuangan. 
Adapun aplikasi bel sekolahsilahkan dapat langsung anda unduh di sini